Jika kita berbicara mengenai acara khusus seperti pernikahan, pesta, atau bahkan red carpet, maka pakaian yang Anda pilih mencerminkan selera dan kepribadian Anda. Oleh karena itu kami memahami bahwa acara-acara khusus menuntut gaya yang luar biasa dimana berbeda dengan acara lainnya.
Dalam artikel Henri Winata kali ini, kami akan mengulas beberapa macam gaya jas bespoke yang dapat Anda gunakan sesuai dengan acara-acara khusus yang tepat. Pastikan Anda menyimak ulasan artikel berikut ini.
Baca juga: How to Care a Bespoke Suit
1. Two-Piece Suit
Setelan two-piece suit menjadi pilihan yang paling banyak dipakai dan ikonik. Memiliki kenyamanan dan kemampuan adaptasinya di beragam acara, menjadikan setelan two-piece suit banyak disukai setiap pria.
Two-piece suit umumnya terdiri dari jacket dan trousers serasi yang terbuat dari bahan yang sama. Biasanya dikenakan dengan kemeja, dasi, dan sepatu untuk acara formal atau profesional. Hal inilah yang membuat setelan two-piece suit cukup fleksibel bagi pemakainya tergantung dari bahan dan desain yang dipilih.
Jika Anda ingin memberikan kesan yang berbeda, maka gunakanlah jas dengan warna yang sedikit mencolok. Sementara itu, Anda dapat memilih setelan hitam klasik untuk pertemuan profesional atau gunakan warna biru untuk menghadiri acara pernihakan.
2. Blazer dan Jeans
Memadukan blazer bespoke dengan jeans denim gelap tentunya dapat menghasilkan tampilan yang elegan namun santai. Untuk melengkapinya, Anda dapat menggunakan kemeja semi-formal dan sepatu kets atau pantofel. Kombinas setelan ini cocok untuk Anda hadir dalam pesta, acara perusahaan, dan acara semi formal lainnya.
3. Tuxedo
Salah satu jenis yang paling ikonik dalam jas bespoke adalah tuxedo. Anda dapat menggunakan tuxedo dalam berbagai acara seperti pernikahan, pesta, bahkan makan malam mewah dengan nuansa alami.
Tuxedo mudah dipadukan dengan kemeja berkerah dan sepatu formal, sehingga memberikan Anda gaya yang lebih baik dan elegan. Memilih tuxedo yang dibuat khusus untuk Anda tentunya memberikan kebebasan untuk menciptakan pakaian yang benar-benar unik.
Namun, perlu Anda ketahui bahwa tuxedo memiliki sedikit perbedaan dengan setelan two-piece suit pada umumnya. Two-piece suit biasanya terdiri dari jacket dan trousers yang terbuat dari bahan yang sama, cocok untuk berbagai acara formal dan semi formal. Di sisi lain, tuxedo, juga dikenal sebagai jas dinner atau black tie, memiliki kerah satin atau sutra, kancing, dan garis di celana.
Tuxedo baik digunakan untuk acara formal dan sering kali dilengkapi dengan dasi kupu-kupu, rompi, dan ikat pinggang, sehingga memberikan tampilan yang lebih elegan dan canggih.
4. Three-Piece Suit
Meskipun tidak cocok untuk dipakai sehari-hari, setelah three-piece suit tentunya penting Anda miliki untuk hadir dalam acara-acara khusus. Mengenakan setelan ini memungkinkan Anda mendapatkan tampilan yang lebih klasik dan elegan.
Three-piece suit umumnya terdiri dari jacket, trousers, dan waistcoat (juga dikenal sebagai vest). Jacket dan trousers merupakan komponen standar yang terdapat pada sebagian besar jas, sedangkan waistcoat merupakan pakaian tambahan yang dikenakan di balik jacket.
Three-piece suit cocok Anda gunakan pada acara-acara formal seperti pernikahan atau pertemuan bisnis penting. Hal ini menciptakan pakaian istimewa yang menampilkan selera gaya Anda yang luar biasa.
5. Waistcoat
Waistcoat, dikenal juga sebagai vest, adalah pakaian yang dapat menambah sentuhan pesona pada penampilan Anda, apa pun tipe tubuh Anda. Cocok dipakai untuk acara formal seperti pesta, formal dinner, dan acara kerja. Gunakanlah waistcoat dengan setelan jas bespoke yang serasi atau unik untuk mengeksplorasi beragam kombinasi dan gaya.
Selain memberikan gaya yang elegan, waistcoat juga memberikan manfaat fungsional. Di daerah sub-tropis, pakaian ini memberikan lapisan kehangatan ekstra selama musim dingin, menjadikannya pilihan praktis dan tepat untuk beragam acara. Selain itu, kantong pada waistcoat juga menyediakan penyimpanan yang nyaman untuk barang-barang penting kecil, seperti kotak saku atau jam tangan.
Create Your Best Suit at Henri Winata Bespoke
Di Henri Winata Bespoke, kami merupakan perancang jas bespoke yang disesuaikan dengan sempurna sesuai dengan bentuk tubuh dan keinginan Anda. Proses kami dimulai dengan konsultasi pribadi dimana kami akan mengenal prefrensi gaya dan kebutuhan acara Anda, hingga tahapan pengukuran dan penjahitan jas yang detail dan profesional.
Tentunya kami selalu menggunakan material kualitas tertinggi dan memastikan setiap detail jahitan sesuai dengan standar yang kami telah tetapkan untuk menghasilkan jas bespoke yang sempurna. Anda dapat menentukan apakah Anda membutuhkan tampilan klasik dan timeless atau desain modern dan elegan untuk beragam acara, kami dapat bekerja sama dengan Anda untuk mewujudkan jas bespoke impian Anda.
Untuk informasi pemesanan atau informasi lainnya, silahkan hubungi:
- Email: admin@henriwinata.com
- WA: 0811 8886 606 (Jakarta), 0823 6852 8267 (Medan)
- IG: henriwinata.bespoke